Kamis, 07 April 2022

TERHALANG PANDEMI COVID-19, LPM SUPER JIMO TETAP LAKSANAKAN PELATIHAN JURNALISTIK TINGKAT DASAR SECARA ONLINE

26 Maret 2022 LPM SUPER JIMO STIA “AAN” YOGYAKARTA

Yogyakarta-Organisasi LPM Super Jimo, Sekolah Tinggi Ilmu Administrasi “AAN” Yayasan Notokusumo Yogyakarta (STIA “AAN”) menyelenggarakan Pelatihan Jurnalistik Tingkat Dasar (PJTD) periode 2022 secara online pada (Sabtu) 26/03/2022. Dalam kegiatan ini anggota LPM Super Jimo diberikan materi tentang ilmu dasar jurnalistik oleh Jurnalis Tribun Jambi, Rara Khushshoh. 
Kegiatan ini juga dihadiri oleh Wakil Ketua III Bidang Kemahasiswaan, Daris Yulianto, SIP, MPA , serta Pimpinan Umum LPM Super Jimo Periode 2022. 
Acara yang dihadiri oleh seluruh anggota organisasi LPM Super Jimo ini dibuka oleh Wakil Ketua III Bidang Kemahasiswaan , Daris Yulianto, SIP, MPA. Dalam sambutannya beliau menyampaikan bahwa diharapkan LPM dan seluruh UKM berperan aktif dalam meningkatkan prestasi guna mendukung kemajuan LPM dan STIA “AAN” pada umumnya, serta dengan dilaksanakannya kegiatan ini LPM bisa melatih dan meningkatkan kemampuan dan pengetahuan dalam bidang jurnalis. 
Sebagai program kerja rutin LPM setiap periode, pelatihan ini ditujukan bagi seluruh anggota khususnya anggota baru LPM sebagai ilmu awal di Organisasi LPM. Kegiatan ini diisi dengan pemberian materi oleh Rara Khushshoh selaku pemateri , tanya jawab dengan pemateri dan pelatihan dasar. Dalam pelaksanaannya, anggota LPM merasa mendapatkan hal baru dan ilmu yang bermanfaat. 
“Acara ini (PJTD) sangat menarik, tema yang di angkat juga relate. Saya (akhirnya) mengetahui dasar jurnalistik seperti apa, tantangan dan hambatannya, dan wawasan lain juga”, ucap Nurkhalimah anggota Divisi Humas & Litbang.
Selain wawasan, anggota LPM juga merasa luar biasa ketika bisa bertanya langsung kepada jurnalis Tribun Jambi, yang tentunya sudah berpengalaman di bidang jurnalistik.
“Dengan (tema) ini sangat bermanfaat, ditambah lagi kita bisa tanya jawab dengan seorang jurnalis profesional dari Tribun Jambi dan itu sangat luar biasa”, ucap Ferdian Angga Koordinator Divisi Keredaksian. 
Kegiatan PJTD secara online ini berjalan dengan lancar. Pimpinan Umum LPM Super Jimo mengatakan meski terkendala beberapa hal, ia sangat bersyukur panitia menjalankan tugasnya sehingga acara berjalan dengan baik. 
“Alhamdulillah (PJTD) berjalan lancar. Meski sempat terkendala karena pemateri ada liputan mendadak, namun rekan-rekan panitia mampu mensiasati dengan membagi acara menjadi 2 sesi, sesi pagi dan sesi sore dengan acara inti pukul 15.30.” ucap Nurul Istiqomah, Pimpinan Umum LPM periode 2022.
Pimpinan Umum LPM juga berharap setelah terlaksana PJTD ini, anggota baru LPM dapat mengambil manfaat dan ilmu yang diberikan.
“Harapan saya untuk anggota LPM dapat menyerap materi yang disampaikan tentang dasar-dasar jurnalistik, dan tentunya bisa diterapkan di Organisasi LPM Super Jimo dan juga luar organisasi,” harapnya. 

Reporter : Nur'aini Ayu W
                   Fredita Febri A

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Perjuangan yang Penuh Semangat

                          Oleh: Nana Lestari Di sebuah kota Pasuruan, hiduplah seorang mahasiswi bernama Dira. Dira merupakan anak tunggal y...